193: PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PERIKLANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. XL AXIATA TBK. MEDAN

Cover Jurnal Mudira Indure

PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PERIKLANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. XL AXIATA TBK.
MEDAN

Oleh : Ilhamsyah SE.,MM
Dosen: STEKPI Medan

ABSTRAK

 XL Axiata Tbk Medan yang bergerak dalam bidang penjualan produk salah satu kartu perdana XL yang secara terus menerus meningkatkan kualitas produk dan kinerja agar pelanggannya merasa puas.

Permasalahan dalam penelitian ini, apakah Kualitas Produk dan Periklanan berpengaruh terhadap Kepuasan Pelanggan dan variabel manakah yang dominan mempengaruhi Kepuasan Pelanggan pada PT. XL Axiata Tbk. Medan.

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui secara jelas bagaimana pengaruh Kualitas Produk dan Periklanan terhadap Kepuasan Pelanggan dan untuk mengetahui variabel yang dominan mempengaruhi Kepuasan Pelanggan pada PT. XL Axiata Tbk. Medan serta untuk membandingkan teori dengan keadaan dilapangan.

Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan kuesioner dengan membagikan daftar pertanyaan kepada responden sebanyak 75 responden melalui bantun program Statitical Product Service Solution (SPSS) Versi 16.00, penelitian observasi yang dilakukan secara langsung ke lapangan dimana responden tidak mengetahui sedang dijadikan objek penelitian, penelitian studi kepustakaan yang dilakukan dengan cara membaca beberapa buku-buku-buku yang berhubungan dengan permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini.

Dari hasil uji “F” didapat nilai F hitung = 370,650 > dari “F” tabel = 2,35 dengan signifikan 0,000 < 0,05, oleh karena jauh dibawah 0,05 probabilitasnya maka tolak Ho (Terima Hi). Kualitas produk dan periklanan berpengaruh secara serempak (simultant) terhadap kepuasan pelanggan pada PT. XL Axiata Tbk. Medan

Hasil uji ”t” menunjukkan ada pengaruh signifikan antara kualitas produk dengan kepuasan pelanggan dengan nilai T hitung 8,853 > T tabel 2,000 dan sig 0, 000 < 0,05 sedangkan pengaruh signifikan antara periklanan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai T hitung 2,798 > T tabel 2,000 dan sig 0,001 < 0,05. Dan dilihat dari angka Standaridized Coefficientt Beta Kualitas Produk sebesar 0,798 sedangkan Periklanan hanya mencapai 0,267 maka dapat disimpulkan Kualitas Produk dominan mempengaruhi Kepuasan Pelanggan pada PT. XL Axiata Tbk. Medan. Hal ini menyatakan bahwa hipotesis yang penulis ajukan sebelumnya diterima.

Kata Kunci : Kualitas Produk, Periklanan  dan Kepuasan Pelanggan.

PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PERIKLANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. XL AXIATA TBK.

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*